6QzAWNxu9vUZqZPudZXN62uj7V3RGVqOpo1M316P
Bookmark

Cara Proteksi Diri Agar Tetap Hidup Kudus dan Benar Di Hadapan Tuhan

Cara proteksi diri agar tetap hidup benar, Motivasi dan Inspirasi Rohani Kristen, Motivasi rohani kristen, inspirasi rohani kristen, Quotes Sadutu Sabhori, Quotes Rohani Kristen Yang Menginspirasi, Tips Rohani, Edukasi Rohani, Inspirasi Rohani, Motivasi Rohani, Fakta Alkitab, Pedoman Rohani, Quotes Rohani, Pelajaran Rohani, Santapan Rohani, Santapan Harian, Kesaksian Rohani, Pengalaman Rohani, Devotional, Alkitab Kristen, Kata Alkitab, Tokoh Kristen, Gereja, Pemuda Kristen, Pemuda Kreatif, Pemuda Berkualitas, Tafsir Alkitab, Sakramen Kristen, Nazar, Paskah, Natal, Christmas, Yesus Kristus, Tuhan Yesus, Yesus, Allah Kristen, Israel, Yerusalem, Kata-kata Motivasi Kristen, Kata Mutiara Kristen
Cara Proteksi Diri | Sadutu-sabhori.com


Hidup sebagai orang Kristen memang banyak sekali hal-hal yang perlu kita hindari. Tidak seperti mereka yang ingin hidup bebas tanpa banyak aturan macam-macam. Orang Kristen dituntut  untuk menjaga hidup kudus dan benar dihadapan Tuhan.

Sadar atau tidak, orang Kristen berada pada dua pilihan yaitu hidup kudus dan benar dihadapan Tuhan atau hidup biasa saja atau terjerumus dalam kehidupan yang buruk.

Bagi mereka yang ingin hidup bebas tanpa harus ribet dengan berbagai aturan memang tidak banyak berpikir untuk menjaga hidup tetap benar dihadapan Tuhan.

Bagaimana dengan kita sebagai orang Kristen yang sungguh-sungguh menjaga hidup kudus, apakah usaha kita untuk menjaga hidup benar di hadapan adalah adalah tindakan yang sia-sia ? Tentu tidak.

Untuk menjaga hidup kudus memang bukan satu paksaan bagi orang Kristen. Namun jika ingin hidup yang diberkati Tuhan maka setiap orang wajib menjaga kekudusan hidupnya dihadapan Tuhan.

3 cara menjaga hidup tetap kudus dan benar di hadapan Tuhan. 

Agar hidup tetap pada rel kebenaran, maka kita perlu cara-cara sederhana yang bisa menuntun kita hidup sesuai Firman Tuhan, seperti berikut ini :

1. Memilih Lingkungan Pergaulan Yang Baik

Dalam setiap pergaulan, kita akan diperhadapkan dengan berbagai situasi. Disana akan ada beragam sifat dan hal-hal yang memiliki pengaruh negatif yang berpotensi mempengaruhi siapa saja yang ada.

Kita dituntut untuk menjaga hidup kita tetap pada rel kebenaran dan tidak terpengaruh. Hal ini memberikan kita informasi bahwa Firman Tuhanlah menjadi pegangan satu-satunya sebagai panduan agar kita tetap hidup benar.

Firman Tuhan berkata "Pergaulan yang buruk merusak kebiasaan yang baik". Dalam hal ini kita diperingatkan untuk waspada, karena pergaulan buruk lebih kuat pengaruhnya dari pada kebiasaan baik yang kita miliki.

Jadi, lingkungan adalah hal penting yang harus perhatikan agak kita tetap memiliki kehidupan yang benar dan kudus dihadapan Tuhan.

2. Berani Berkata Yang Benar Dalam Situasi Sulit

Perkataan yang benar kadang hilang dan tersembunyi dari hidup seorang Kristen pada saat diperhadapkan dengan berbagai situasi. Ketika berada pada situasi sulit dan terpaksa bisa membuat seseorang goyah dan tidak lagi berani berkata yang benar.

Pada saat kita diperhadapkan dengan situasi sulit yang menentukan nasib kita pada saat itu, apakah kita masih berani berkata dan bertindak yang benar? ini merupakan tantangan yang belum tentu semua orang bisa menghadapinya.

Namun jika kita berani berkata yang benar, maka Tuhan akan berpihak kepada kita dengan berbagai cara. Tuhan melihat sampai kedalaman hati setiap orang yang berani berkata yang benar dan tetap hidup kudus dihadapan-Nya.

3. Berani Bertindak Sesuai Firman Tuhan

Ini adalah hal yang sangat berat untuk dilakukan. Menjaga hidup benar dan kudus melalui perkataan seperti poin kedua adalah hal yang masih ringan. Namun menjaga tindakan harus benar dihadapan Tuhan dan sesama adalah bukan hal biasa.

Kita bisa menjaga perkataan kita dengan sebaik mungkin, namun dalam situasi sulit yang mengharuskan kita mengambil sikap dan tindakan nyata maka hidup kita bisa jadi taruhan.

Mungkin kita bisa menahan diri untuk tidak berkata yang buruk, namun saat kita diharuskan untuk melakukan sesuatu yang bertentangan dengan Firman Tuhan maka tidak ada pilihan lain selain bertindak yang benar.

Kita tidak hanya dituntut untuk berkata yang benar dihadapan Tuhan dan sesama, kita juga dituntut untuk bertindak benar sesuai Firman Tuhan. Apakah kita sanggup melakukan ini ? Percayalah Tuhan tidak pernah meninggalkan orang-orang yang berani perkatakan hal yang benar. 

Itulah 3 cara menjaga hidup tetap kudus dan benar di hadapan Tuhan. Jangan pernah takut untuk berkata hal yang benar, kebenaran yang kita perkatakan dan yang kita lakukan akan memerdekakan dan membela kita dari hal seburuk apapun.

Ada banyak kisah dalam Alkitab yang memberikan kita contoh bahwa dalam keadaan paling sulitpun Tuhan sanggup membela kita asalkan kita berani berkata yang benar. 

Mungkin kita ditawarkan untuk menerima sesuatu di lingkungan kerja padahal kita tahu itu bukan bagian kita, atau kita ditawarkan jabatan yang lebih tinggi dengan berbuat curang, ataukah hal lain yang berpotensi merenggup kehidupan yang benar dari kita. Katakan "tidak" untuk hal-hal buruk karena Tuhan sanggup memberkati kita dengan cara-Nya.

Posting Komentar

Posting Komentar

Tuliskan Komentar anda disisni !